16 Oktober 2008

Bakrie Lego Sebagian Bakrieland dan Bakrie Sumatera US$ 56 Juta


Jumat, 17/10/2008 07:49 WIB
Paparan Publik Bakrie
Jakarta - PT Bakrie & Brothers melepas sebagian kepemilikan sahamnya di PT Bakrieland Development Tbk dan PT Bakrie Sumatera Plantations Tbk.

Menurut penjelasan BNBR ke Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dikutip, Jumat (17/10/2008), 15,3% saham Bakrieland dilego ke Avenue Luxembourg SARL dengan harga US$ 46 juta. Perjanjian jual belinya telah diteken oleh kedua belah pihak.

Sementara 5,6% saham Bakrie Sumatera (UNSP) dilego kepada Longines senilai US$ 10 juta. Rencana ini sebelumnya sudah diungkapkan dalam paparan publik yang digelar perseroan pada tanggal 12 dan 13 Oktober lalu.

BNBR kini masih melanjutkan penjualan saham sebagian anak usahanya yang lain yakni Bakrie Telecom dan Bumi Resources.

Untuk Bakrie Telecom, proses rasionalisasi sedang dilakukan dengan melibatkan partner strategis dengan konsorsium investor domestik.

"Kita berharap membuat pengumuman kepada publik atas perkembangannya dalam beberapa hari kedepan. Kita akan terus mempertahankan saham mayoritas," ujar Direktur BNBR Dileep Srivasta.

Sementara untuk Bumi Resources, BNBR sedang melakukan pembicaraan serius dengan sejumlah partner lokal dan asing.

Dileep menjelaskan, aksi korporasi tersebut dilakukan sebagai dampak dari kondisi pasar yang irasional, gejolak perekonomian global serta anjloknya saham yang berdampak pada IHSG dan saham-saham grup Bakrie.

"Proyeksi dunia kedepan masih tidak pasti, sehingga ini adalah langkah proaktif manajemen Bakrie untuk merespons situasi yang luar biasa guna melindungi nilai perusahaan dan melindungi kepentingan seluruh pemegang saham," imbuh Dileep.

Sebagian saham Grup Bakrie kabarnya akan dibuka suspensinya pada Jumat ini. Suspensi saham grup Bakrie sudah berlangsung sepekan lebih sejak terjadi kisruh gagal bayar PT Danatama Makmur.

Enam saham grup Bakrie yang disuspensi sejak 7 Oktober 2008 adalah PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR), PT Bumi Resources Tbk (BUMI), PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG), PT Bakrieland Development Tbk (ELTY), PT Bakrie Sumatera Plantations Tbk (UNSP) dan PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL).

Enam emiten grup Bakrie itu telah mengadakan paparan publik secara bersamaan untuk menjelaskan mengenai kondisi fundamental perseroan, terutama terkait rumor-rumor seputar grup Bakrie.(qom/qom)Indro Bagus SU - detikFinance
Paparan Publik BNBR (Foto: Indro)

Tidak ada komentar: