22 Oktober 2008

Obama Imbau AS Waspadai Serangan Selama Pergantian Presiden


Kamis, 23/10/2008 12:45 WIB
Washington - Capres AS Barack Obama mengimbau warga AS untuk waspada terhadap serangan selama pergantian presiden AS.

Imbauan itu disampaikan Obama dalam konferensi pers di Richmond, Virginia seperti dilansir kantor berita Reuters, Kamis (22/10/2008).

Menurut Obama, siapapun yang akan menggantikan Presiden George W. Bush akan menghadapi ancaman dan ujian. Itu disebabkan oleh serangkaian kebijakan buruk Bush yang mengakibatkan perang tidak berkesudahan dan perekonomian yang anjlok.

"Periode transisi ke pemerintahan baru senantiasa mengharuskan kita untuk waspada," kata Obama.

"Kita harus berhati-hati agar seiring kita meneruskan tongkat demokrasi, pihak lain tidak akan memanfaatkannya. Tak peduli apakah itu saya sendiri (sebagai presiden) atau Senator McCain," imbuh capres Partai Demokrat itu.

Pemilihan presiden AS tinggal dua pekan lagi. Saat ini, Obama terus mengungguli rivalnya John McCain dari Partai Republik. Bahkan dalam sejumlah polling AS, Obama berhasil memimpin atas McCain dengan selisih dua digit.(ita/iyRita Uli Hutapea - detikNews

Tidak ada komentar: